Hanny Lepa Menang Di Tonsewer Selatan

Hanny Lepa Menang Di Tonsewer Selatan

Minggu, 28 Agustus 2016, Agustus 28, 2016

Minahasa Tompaso, Liputan Indonesia - Pemilihan kepala desa atau hukum tua didesa tonsewer selatan yang sempat tertunda, kini resmi dimenangkan oleh Hanny Lepa dengan perolehan suara 368 yang dilaksanakan dibalai desa tonsewer selatan. jumat (26/8/16).

Kandidat calon yang ikut bertarung diantaranya no 1 Aldo Lepa, mendapat satu suara (1), no 2 Oldy Mamesah mendapatkan suara 251, sementara no 3 Hanny Lepa yang menjadi pemenang mendapat suara 368.

Ketua panitia Ronny Sumilat mengatakan proses yang sudah berjalan dengan lancar dan demokrasi ini adalah proses demokrasi.

" masyarakat sudah menentukan hukum tua yang baru melalui proses demokrasi," kata Ketua panitia Pilhut Ronny Sumilat.( Kifli Abidjulu)

TerPopuler