Dikanonang Kawangkoan Barat ada 1000 Lampion Terbang Ke Atas

Dikanonang Kawangkoan Barat ada 1000 Lampion Terbang Ke Atas

Minggu, 28 Agustus 2016, Agustus 28, 2016
Minahasa Sulawesi, Liputan Indonesia - Kawangkoan Barat kanonang 1000 lampion terbang ke atas langit pada Sabtu 27/8 jam 18.00 Wita bertempat di Objek Wisata Bukit Kasih Kanonang Kecamatan Kawangkoan Barat.

Badan Pengelola Bukit Kasih Kanonang Provinsi Sulawesi Utara dalam rangka HUT RI ke-71, dipastikan meriakan objek wisata yang ada di Kecamatan Kawangkoan Barat Wilayah Kabupaten Minahasa.

Pesta 1000 Lampion Terbang ini, selain dalam rangkaian meriakan HUT RI ke-71 kemerdekaan. Objek Wisata Bukit Kasih Kanonang ini dipastikan membawah nilai pariwisata dunia.

Kepada LiputanIndonesia.co.id kepalah kantor kecamatan (Camat) Kawangkoan Barat Johnny Tendean AP MAP menyampaikan hal ini dalam bentuk siaran pers-nya ke Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa.

" Kegiatan ini disamping dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-71. juga dalam rangka menunjang program Pariwisata di Sulawesi Utara termasuk di  Kabupaten Minahasa lebi maju,"  ungkap Johnny Tendean AP MAP sebangai Camat  Kawangkoan Barat.

Adapun yang hadir dalam kegiatan yang digelar dengan kemitraan adalah Forkopimka, UPTD Dikpora, dan Panitia HUT RI ke -71 di Kecamatan Kawangkoan Barat, dengan menampilkan berbagai atraksi diantaranya Atraksi Musik Kolintang, Doa Bersama untuk Bangsa Indonesia, Provinsi Sulawesi Utara dan Kabupaten Minahasa serta rangkaian atraksi lain dari potensi masyarakat Kecamatan Kawangkoan Barat, dan diakhiri dengan Pelepasan 1000 Lampion Terbang.

Sementara dalam mendukung dan menunjang program kreatif tersebut, Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi dipastikan akan menghadiri kegiatan tersebut.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa Agustivo Tumundo SE MSi menyampaikan kepastian kehadiran Bupati JWS dalam kegiatan tersebut, bahkan telah mengerahkan seluruh jajaran Pejabat Pemkab dan seluruh Camat se-Minahasa untuk hadir dan menyaksikan kegiatan kreatif tersebut.Hms/ (kfl. A)

TerPopuler